Kecerdasan Interpersonal atau Kecerdasan Sosial

Kecerdasan Interpersonal atau Kecerdasan Sosial



     Kecerdasan Interpersonal atau yang biasa disebut kecerdasan sosial adalah kemampuan untuk berhubungan dengan orang lain. Contohnya seperti :Polisi, Guru, Pemimpin Religius, Penasehat, Penjual, Manager, Relasi rublik dan lain-lain. Adapun ciri-ciri yang menonjol dari kecerdasan interpersonal atau kecerdasan sosial adalah sebagai berikut.
  1. Kemampuan Negosisasi Tinggi.
  2. Mahir berhubungan dengan orang lain.
  3. Mampu membaca maksud hati orang lain.
  4. Menikmati berada ditengah-tengah orang banyak.
  5. Memiliki banyak teman.
  6. Mampu berkomunikasi dengan baik, kadang-kadang bermain manipulasi.
  7. Menikmati kegiatan bersama.
  8. Suka Menengahi pertengkaran.
  9. Suka Bekerja Sama.
  10. "Membaca situasi" situasi sosial dengan baik.
     Sedangkan cara yang efektif untuk orang yang memiliki kecerdasan interpersonal dalam belajar adalah sebagai berikut.
  1. Lakukan aktivitas belajar bersama-sama.
  2. Beri banyak waktu rehat untuk bersosialisasi.
  3. Gunakan aktivitas belajar secara berpasangan dan berbagi.
  4. Gunakan keterampilan berhubungan dan berkomunikasi.
  5. Lakukan"Pembicaraan pasangan" di telepon.
  6. Adakan pesta dan perayaan belajar.
  7. Jadikan proses belajar mengasyikan.
  8. Padukan sosialisasi dengan seluruh mata pelajaran.
  9. Gunakan aktivitas"mencari seseorang"yang memaksa anda bicara dengan orang lain untuk mendapatkan jawaban.
  10. Bekerja dalam tim.
  11. Belajar lewat layanan.
  12. Ajari orang lain.
  13. Gunakan sebab dan akibat.

Referensi :

Suroso. [2010]. SMART BRAIN: Metode Menghafal Cepat dan Meningkatkan Ketajaman Memori. _ SIC Group.

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Flickr Images

Blog Archive